Ketika Tuhan Jatuh Cinta, Film Terbaru Reza Rahadian
Paska berhasilnya film 'Habibi dan Ainun' sebagai film Indonesia yang paling laris ditahun 2012 dan film 'Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck' sebagai film terlaris ditahun lalu. Reza Rahadian kembali membintangi film terbaru Indonesia 'Ketika Tuhan Jatuh Cinta'.
Sama seperti film 'Habibi dan Ainun', Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck' film Ketika Tuhan Jatuh Cinta' juga diangkat dari cerita Novel.
Film yang telah diproduksi Studio Sembilan ini digarap oleh Sutradara Fransiska Fiorella yang baru pertama kali mensturadarai film dan baru menggarap sebuah film layar lebar.
Selain Reza, filmnya juga telah didukung oleh Aulira Sarah, Renata Kusmanto, Enzy Storia, dan Ibnu Jamil.
Reza Rahadian dalam film 'Ketika Tuhan Jatuh Cinta' memerankan seorang pria yang bernama Fikri yang telah dibesarkan oleh dari keluarga yang sangat sederhana. kemudian tumbuh menjadi yang saleh dan mandiri. selain kuliah, ia juga membantu ayah-ibunya membuat kue dan gorengan serta membuat bingkai.
Film Ketika Tuhan Jatuh Cinta akan tayang dibioskop-bioskop ditanah air mulai tanggal 5 Juni 2014. Trailer dapat ditonton di YouTube.