Tips Agar Wajah Tampak Segar Usai Bangun Pagi
Indovision TV | Sidomi News, Bangun bagi tidak selamanya meninggalkan bekas kesegaran di wajah Anda. Apalagi kalau Anda kurang tidur, wajah terlihat lebih kusam dan kurang bersemangat. Beberapa dari Anda mungkin mendapati usai bangun tidur terdapat lingkaran hitam atau mata agak bengkak. Berbagai faktor bisa menjadi pemicunya.
Dikutip dari Times of India, ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar bangun pagi mendapatkan wajah yang lebih cerah dan segar:
Kalau saat bangun mendapati adanya lingkaran hitam di mata, artinya kualitas tidur Anda lagi buruk. Untuk mengatasinya, cukupi kebutuhan waktu tidur Anda 7-8 jam per hari untuk menghilangkan lingkaran hitam.
Percikkan atau basuh muka dengan air dingin. Langkah ini dapat membuat kulit Anda lebih cerah. Suhu dingin akan menyempitkan pori-pori dan pembuluh darah. Kulit menjadi lebih halus dan kencang. Anda bisa pula menerapkan pelembab untuk mencegah kekeringan atau menggunakan campuran susu dan es batu untuk membasuh muka.
Jika mata bengkak menghampiri Anda saat bangun tidur, gunakan krim mata yang mengandung peptida. Sebelum dipakai, taruh krim ke dalam lemari es semalaman lalu oleskan pada mata. Jika disertai warna hitam di sekitar mata, Anda bisa menerapkan concealer.
Mungkin kulit Anda terlihat pucat di pagi hari. Agar pipi tampak merona, tekanlah tulang pipi Anda beberapa saat. Atau, bisa pula Anda menggunakan perona pipi yang memberikan kesan cerah.